Buka Pendaftaran Paskibraka 2025, Bakesbangpol PPU Butuh 44 Putra-putri Terbaik 

by -31 Views
Foto : Kepala Bakesbangpol PPU, Agus Dahlan. (Dok. Beritapenajam)

BERITAPENAJAM, – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) resmi membuka pendaftaran Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) untuk tahun 2025. Pendaftaran ini dibuka sejak 24 Februari hingga 12 Maret 2025.

Bakesbangpol PPU membutuhkan 44 putra dan putri terbaik untuk menjadi anggota Paskibraka tingkat kabupaten. “Kami mencari 22 putra dan 22 putri. Empat di antaranya akan dikirim ke tingkat provinsi,” jelas Kepala Bakesbangpol PPU, Agus Dahlan, Rabu (12/3/2025).

Persyaratan yang ditetapkan antara lain tinggi badan minimal 170 cm untuk putra dan 165 cm untuk putri, serta usia 16-18 tahun. “Keterampilan calon peserta menjadi faktor utama penilaian, meski persyaratan tinggi badan juga penting,” ungkap Agus.

Namun, Bakesbangpol PPU menghadapi kendala dalam perekrutan calon Paskibraka putri. “Kami kesulitan menemukan calon putri dengan tinggi minimal 165 cm. Kebanyakan memiliki tinggi sekitar 163 cm,” katanya.

Menanggapi kendala ini, Bakesbangpol PPU telah mengajukan usulan perubahan persyaratan tinggi badan putri ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Kesbangpol. “Kami mengusulkan agar persyaratan tinggi badan putri diturunkan menjadi 163 cm. Masalah ini sering kami hadapi setiap tahun,” terangnya.

Usulan ini diharapkan dapat memberikan kesempatan lebih luas bagi putri-putri terbaik PPU untuk menjadi bagian dari Paskibraka. “Kami berharap DPP Kesbangpol dapat mempertimbangkan usulan ini demi kelancaran proses seleksi,” pungkasnya. (Sam/Bp2/*)

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.