BERITAPENAJAM – Organisasi Orang Indonesia atau OI Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menggelar kegiatan Bentang Bendera Merah Putih dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2022.
Upacara bentang bendera Merah Putih berukuran 17 meter x 8 meter itu dihadiri oleh 78 Organisasi Masyarakat (Ormas) dan paguyuban di Kabupaten PPU di Pantai Istana Amal, di Kecamatan Penajam, Kabupaten PPU pada Kamis (18/8/2022).
Meski kegiatan Bentang Bendera Merah Putih Raksasa itu diguyur gerimis, 41 Paskibraka dari Kelurahan Waru terlihat lantang membentangkan bendera raksasa turut dihadiri Plt. Bupati PPU, Hamdam, Ketua DPRD PPU Syafruddin M Noor dan unsur-unsur pemerintah.
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten PPU, Syahrudin M Noor mengapresiasi kegiatan Bentang Bendera Merah Putih Raksasa yang diselenggarakan dalam rangka HUT RI ke-77.
“Kita berucap syukur atas kehadirat Allah SWT, pada hari ini saya Ketua DPRD dan lembaga DPRD dan teman-teman anggota DPRD hadir menyemangati teman-teman semua khususnya panitia dari OI, bahwa ini merupakan salah satu agenda mengisi kemerdekaan HUT RI dengan melakukan hal-hal yang positif,” ujar Syahrudin.
Menurut Politikus Partai Demokrat itu mengatakan momen pembentangan bendera merah putih raksasa tersebut akan memberikan rasa semangat yang tinggi dalam rangka memperingati kemerdekaan RI ke -77.
“Tentu ini merefleksikan kita untuk selalu berjuang dan mengisi kemerdekaan, harapan kita kegiatan ini harus terus berlanjut ya karena ini merupakan hal yang positif dan harus kita teruskan kalau perlu kita jadikan agenda tahunan,” ujarnya. (ADV).
Penulis : Dian MS