BERITAPENAJAM – Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Laskar Merah Putih (LMP) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) mendukung pemindah Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara ke Kalimantan Timur (Kaltim) tepatnya di sebagian wilayah Kecamatan Sepaku.
LMP PPU siap mengawal proses pembangunan IKN hingga selesai. Namun pihaknya berharap pemerintah pusat dapat melihat tenaga kerja lokal dalam pembangunan IKN ke depan.
“Kami dukung penuh kebijakan Presiden Joko Widodo untuk memindahkan IKN ke Kaltim khususnya di Penajam Paser Utara. Tapi kami berharap pemerintah pusat harus melibatkan dan memberdayakan tenaga lokal dalam setiap kegiatan pembangunan IKN,” harap Ketua Ormas LMP PPU Agus Setyawan, Kamis (13/5/2022).
Dijelaskan pria yang kerap disapa Wawan, dengan memberdayakan masyarakat Penajam Paser Utara, hal itu tentu akan memberikan dampak yang positif. Sehingga masyarakat lokal dapat sejahtera serta tidak menjadi penonton di daerah sendiri.
Pihaknya mengatakan saat ini juga menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM). Sehingga ke depan anggota LMP PPU dapat siap diberdayakan dalam menyambutnya IKN Nusantara.
“Kami juga tengah menyiapkan SDM. Agar ke depan bisa diberdayakan. Karena IKN memiliki potensi yang besar dari sisi usaha dan ketenagakerjaan,” tandasnya (yan/bp1)