Pemkab PPU gelar Konsultasi Publik Rancangan RPD tahun 2024-2026

by -345 Views

BERITAPENAJAM – Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan (Bapelitbang) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menggelar forum konsultasi publik Rancangan Rencana Pembangunan Daerah di aula Lantai I Kantor Bupati PPU.

Forum konsultasi publik tersebut dibuka secara resmi oleh Bupati PPU Hamdam dan dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Tohar, dan beberapa Forkopimda serta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di wilayah PPU.

Dalah sambutannya Hamdam mengatakan kegiatan tersebut sangat penting karena untuk menentukan arah pembangunan daerah PPU, pasca berakhirnya masa jabatan kepala daerah definitif.

“Seperti kita ketahui bahwa periode kepemimpinan masa jabatan AGM-Hamdam ini akan berakhir di bulan September 2023 mendatang,” ungkapnya, Rabu (1/2/2023).

Ia juga menjelaskan guna menjaga kesinambungan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan daerah, dalam penyusunan RPD Kabupaten PPU 2024 sampai 2026 memperhatikan isu yang terjadi baik nasional maupun internasional dan diselaraskan oleh program pembangunan daerah Provinsi Kalimantan Timur serta Program Pembangunan Nasional.

“Forum konsultasi publik ini merupakan rangkaian tahapan perencanaan pembangunan daerah yang harus dilaksanakan, karena merupakan sarana menyerap saran atau masukan untuk Rancangan Rencana Pembangunan Daerah pada tahun yang akan datang,” tuturnya.

Hamdam juga menyebutkan sedapat mungkin point-point utama di Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2018-2023 ini tetap berkelanjutan, dan kalaupun ingin ditambahkan mungkin berkaitan dengan menyongsong rencana pemindahan IKN ke kabupaten PPU

Selanjutnya adapun beberapa point tujuan pada rancangan RPD tahun 2024-2026 ialah penanggulangan kemiskinan dan peningkatan pemerataan kesejahteraan, meningkatkan kualitas hidup SDM, meningkatkan standar tata kelola penyelenggaraan pemerintah dan pelayanan publik, peningkatan transformasi ekonomi yang berdaya saing, serta peningkatan pelayanan infrastruktur yang berkawasan lingkungan.

 

Reporter : Adel

 

 

 

 

 

 

 

 

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.