Pedagang Pasar Liar Akan Direlokasi Ke Pasar Induk

by -356 Views

BERITAPENAJAM.Net – Dinas Kopersi, UKM, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskukmprindag) Kabupaten Penajam Paser Utara akan segera memindahkan para pedagang pasar liar ke Pasar Induk Nenang yang telah disediakan oleh Pemerintah.

Menurut Kepala Bidang Perdagangan Diskukmprindag PPU, Rusli menjelasakan bahwa dirinya telah melakukan perbincangan dengan para pedagang yang saat ini berjualan di Kelurahan Gunung Seteleng Kecamatan Penajam.

“Kami sudah melakukan pertemuan dengan para pedagang, kemudian kami berikan waktu selama dua bulan untuk kembali berjualan dipasar induk,” ungkap Kepala Bidang Perdagangan Rusli saat dijumpai, Kamis, (28/9).

Para pedagang pasar liar tersebut sebelumnya berjualan di Pasar Induk Nenang, tetapi karena pasar sepi maka mereka memilih membuka pasar liar dibelakang pasar sebelumnya.

Lanjut Rusli, untuk merelokasi para pedagang tersebut cukup sulit sehingga instansinya memberikan waktu selama dua bulan. Namun, jika waktu yang telah diberikan tersebut tidak diindahkan oleh pedagang, maka akan dilakukan pemindahan dengan bantuan instansi Satuan Polisi Pamong Praja Penajam Paser Utara.

“Suka atau tidak mereka harus pindah ke Pasar Induk, terutama yang pasar pasah, seperti penjual ikan dan sayuran. Saya liat mereka memiliki kesadaran, mereka juga siap untuk pindah,” tutur Rusli.

Para pedagang tersebut mengeluh lantaran pasar Induk yang telah disiapkan pemerintah dinilai sepi pembeli, terlebih akses masyarakat untuk pergi belanja ke pasar tersebut turut menjadi pemicunya menurunnya pendapatan para penjual.(Win/Ril)

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.