Hama Blas Menyerang Petani Padi, Anggota DPRD PPU Tinjau Lokasi

by -300 Views
Sujiati, Anggota DPRD PPU /Wakil Ketua Komisi II Bidang Perekonomian & Kesra
Sujiati, Anggota DPRD PPU /Wakil Ketua Komisi II Bidang Perekonomian & Kesra

 

 

BERITAPENAJAM.Net- Cuaca buruk yang sempat terjadi diwilayah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) meyebabkan munculnya organisme Pengganggu Tanaman (OPT). Yang berdampak pada turunnya hasil panen petani padi.

Sujiati anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dapil Waru-Babulu kabupaten PPU mengungkapkan, berdasarkan informasi yang diterima dari kelompok petani di Kecamatan Babulu, telah terdapat sekitar 50 hektar tanaman padi di Kecamatan Babulu diserang hama berjenis Blas (rice blast). Meskipun peyerangan hama Blas dapat teratasi, namun tetap saja petani mengalami hasil panen yang tidak maksimal dari yang biasanya

“Kalau hama blas alhamdulillah bisa diatasi walau panennya saja tidak maksimal.” Seru Legeslatif PPU Sujiati Kamis, (12/3/2020).

Politikus partai gerindra itu menjelaskan, menyangkut persoalan hama yang meresahkan petani padi,  jajaran Komisi II DPRD PPU akan berupaya semaksimal mungkin untuk mengatasi persoalan hama, agar hal serupa tidak terulang lagi dimusim tanam berikutnya.

 

 

Lanjut Sujiati, untuk meminimalisir suatu pencegahan penyerangan hama di musim tanam selanjutnya, pihaknya akan mencoba untuk mengucurkan anggaran ke Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Dinas Pertanian berharap dengan langkah tersebut persoalan yang menghantui petani dapat teratasi.

“Intinya kami dari Komisi II akan berupaya untuk gimana caranya tahun tanam berikutnya bisa menaggulangi penyakit – penyakit pada tanaman padi, dan kami akan mencoba mengalokasikan anggaran untuk pemberantasan  hama-hama, ke Dinas pertanian.” Tutup wakil ketua komisi II DPRD PPU. (edz/bp5)

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.