Bantah Isu Mangkrak, Gubernur Kaltim Pastikan Pembangunan IKN Berjalan

by -63 Views
Foto : Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) masih berlangsung sesuai rencana. (Dok. Istimewa)

BERITAPENAJAM, – Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Rudy Mas’ud, menegaskan bahwa pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) masih berlangsung sesuai rencana. Pernyataan ini disampaikan untuk merespons isu yang menyebut proyek strategis nasional tersebut mengalami penghentian atau kemangkrakan.

Dalam acara “Silaturahmi Media dan Diskusi Menuju Generasi Emas” di Samarinda, Senin (7/4), Rudy menyampaikan bahwa dirinya telah melakukan inspeksi mendadak ke kawasan pembangunan IKN di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara. Kunjungan itu dilakukan secara diam-diam pada hari ketujuh setelah Hari Raya Idulfitri.

“Saya sendiri turun langsung ke lapangan. Saya melihat pekerjaan masih berjalan. Tidak benar IKN mangkrak,” kata Rudy

“Bahkan saya kagum melihat antusiasme masyarakat yang datang menyaksikan langsung progres pembangunan di IKN,” tambahnya.

Rudy menyebutkan bahwa kunjungan masyarakat ke kawasan IKN terus meningkat. Berdasarkan data dari Otorita IKN, sejak 27 Maret hingga 5 April 2025, lebih dari 64.000 orang telah mengunjungi kawasan inti pusat pemerintahan (KIPP) tersebut.

Pengunjung tidak hanya berasal dari dalam negeri, tetapi juga dari mancanegara seperti Brunei Darussalam, Malaysia, China, Eropa, dan Korea Selatan.

Menurutnya, tingginya minat publik terhadap IKN menunjukkan bahwa proyek ini masih menjadi perhatian besar, baik di tingkat nasional maupun internasional.

“Ini bukti bahwa pembangunan IKN bukan hanya berjalan, tapi juga menarik perhatian dunia. Maka penting bagi media untuk menyampaikan informasi yang akurat kepada publik,” ujarnya.

Gubernur Rudy pun mengajak para jurnalis yang bertugas di Kalimantan Timur untuk terjun langsung melihat perkembangan fisik proyek. Ia menyarankan akses melalui kilometer 13 Balikpapan–Samarinda menuju Kecamatan Sepaku.

Selain itu, ia juga merekomendasikan kunjungan ke proyek Bandara VVIP dan penggunaan Jembatan Pulau Balang serta Tol IKN untuk menyaksikan langsung pembangunan infrastruktur penunjang.

“Dengan melihat langsung, saya yakin tidak ada lagi keraguan. Pembangunan terus berjalan,” pungkasnya. (Sam/Bp2)

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.