UPTD BPI PPU Mengembangkan Benih Lele dan Nila

by -143 Views

BERITAPENAJAM.Net– Unit Pelaksana Teknis Daerah Balai Pembenihan Ikan (UPTD BPI) Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) saat ini sedang mengembangkan benih dan indukan ikan tawar jenis lele dan nila.

Pengembangan benih dan indukkan tersebut yang dikelola oleh UPTD BPI dibawah DKP itu sudah berjalan selama 7 bulan. Sebagian dari indukkan lele dan nila pun sudah ada yang berhasil dipijahkan.

“Dari indukkan lele sudah menghasilkan sekitaran 125 benih dan untuk nila ini sekitar ribuan sudah,” Ujar Rasyid Staf pengelola Balai Pembenihan Ikan, Jumat (14/7/2017).

Ia menjelaskan, untuk proses pengembangan benih lele maupun nila tidak terlalu rumit. Cukup dengan menggabungkan induk dan pejantan pada satu kolam serta menjaga kualitas air kolam itu agar tetap stabil kadar airnya.

Rasyid mengungkapakan, Sejauh ini UPTD PBI hanya terkendala dengan ketersediaan air. Dimana saat ini pihaknya hanya memanfaat air disekitaran kolam tersebut untuk menampung ikan.

“Kesulitannya ya itu kalau air disekitaran kolam ini kan kadarnya tidak menentu. Karena ikan nila ini tidak bisa terlalu asin dan juga tidak bisa terlalu sepat. Berbeda dengan lele dia tahan di air sepat,” ungkapnya.

Untuk ikan nila saat ini yang ada di UPTD BPI sekitar 15.000 lebih dan sebagian sudah siap panen. Dan untuk lele sekitar 158 ekor.

“Untuk selanjutnya ikan ini mau diapakan kami belum tau. Karena kalau untuk di jual kami belum berani sebab belum ada payung hukumnya,” pungkasnya.(toy/nit)

 

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.