Terdapat 426 Kasus DBD di PPU, Tiga Diantaranya Meninggal Dunia

by -133 Views

BERITAPENAJAM.Net-Dinas Kesehatan (Dinkes) Penajam Paser Utara (PPU) mencatat pada bulan Januari 2016 hingga Februari 2017 terdapat sebanyak 426 kasus yang terserang Demam Berdarah Dengue (DBD), tiga diantaranya meninggal dunia. Kasus tersebut bertambah pada dua bulan terkahir.

“Di 2017 ini bertambah 6 kasus, pada bulan Januari terdapat lima kasus dan di Februari satu kasus,” terang Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan Penyakit Menular (P2M) Dinkes PPU Dr. Eka Wardana Rabu (22/3/2017).

Eka juga mengungkapkan, usia yang rentan terserang DBD yaitu 5 hingga 14 tahun. Dimana diusia itu terdapat sebanyak 178 kasus.

“Diusia itu yang paling rentan terserang DBD,” ujarnya.

Dirinya menjelaskan, penyebab mudahnya terserang DBD tersebut, disebabkan oleh minimnya kesadaran masyarakat dalam memberantas sarang nyamuk dan juga kurangnya menjaga kebersihan lingkungan disekitar rumah.

“DBD ini kan disebabkan oleh nyamuk Aedes Aigepty, yang dimana nyamuk tersebut dapat bertelur di setiap tempat seperti bekas kaleng yang tidak terpakai. Maka dari itu masyarakat juga harus rajin membersihkan lingkungan, yang paling penting itu (3M), Menguras, Mengubur, Menyimpan dan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN),” tutupnya.(Toy/Nit)

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.