Pemkab PPU Gencar Operasi Pasar Selama Ramadan 1446 H

by -43 Views
Kegiatan ini bertujuan menjaga ketersediaan gas elpiji 3 kilogram (kg) dan mengendalikan harga bahan pokok selama Ramadan 1446 Hijriah.  

BERITAPENAJAM, – Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskukmperindag) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menggelar operasi pasar murah di Kelurahan Maridan, Kecamatan Sepaku, Sabtu (08/03/2025).

Kegiatan ini bertujuan menjaga ketersediaan gas elpiji 3 kilogram (kg) dan mengendalikan harga bahan pokok selama Ramadan 1446 Hijriah.

Kepala Bidang Perdagangan Diskukmperindag PPU, Marlina mengatakan operasi pasar merupakan langkah strategis pemerintah daerah dalam mengantisipasi lonjakan harga serta mencegah inflasi daerah.

“Kami terus berupaya menjaga kestabilan harga sembako selama Ramadan. Operasi pasar ini juga bagian dari pengawasan agar pasokan tetap lancar dan harga tidak melonjak,” ucap Marlina.

Dalam operasi pasar murah ini, pemerintah menyediakan berbagai kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula pasir, bawang merah, dan bawang putih dengan harga lebih terjangkau.

Marlina menambahkan, kegiatan serupa telah berlangsung sejak sebelum Ramadan dan akan terus digelar di setiap kecamatan hingga menjelang Idul Fitri.

“Kami berupaya memastikan masyarakat dapat memperoleh kebutuhan pokok dengan harga yang wajar, terutama menjelang hari besar keagamaan,” pungkasnya. (Sam/Bp2/ADV)

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.