Laksanakan Vaksinasi, Antusias Masyarakat PPU Melebih Target

by -136 Views

BERITAPENAJAM.Net,PENAJAM – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) melaksanakan vaksinasi Coronavirus Disease 2019 (Covid-19) terpadu di Gedung Graha Pemuda PPU, pada Kamis (17/6/2021).

Program vaksinasi menyasar beberapa element masyarakat seperti lanjut usia (lansia) dan terutama masyarakat rentan yang usianya di atas 50 tahun.

Menurut pantauan wartawan Beritapenajam dilapangan, masyarakat begitu antusias untuk mengikuti jalannnya vaksinasi. Dengan yang tinggi, sempat terjadi kerumunan pada saat memasuki lokasi tersebut lantaran terlalu banyak masyarakat yang berdatangan.

Kepala Seksi Surveilans dan Imunasasi Dinas Kesehatan Meiske Lahama Pelaksanaan vaksinasi terpadu ini bahkan melebih dari target yang telah ditentukan.

Antusias masyarakat PPU ikuti program Vaksinasi CoViD-19 Terpadu di Gedung Graha Pemuda

Terjadinya pembeludakan, karena cukup banyak pelayan publik yang tak mengikuti jadwal yang sebelumnya ditentukan agar menjalani vaksin di Puskesmas Penajam dan Petung.

Dicontohkannya, terdapat SKPD yang sebelumnya di jadwalkan untuk menjalani vaksinasi di UPT Puskesmas Penajam dan Petung, namun dari 117 orang yang datang hanya sebanyak 47 orang.

Alasannya beragam, seperti banyak pekerjaan atau tengah berada di lapangan sehingga terjadi penumpukan ketika pelaksaan di gelar di Gedung Graha Pemuda.

“Yang sudah terjadwal sudah seribu, diluar dari itu sudah lebih dari target tapi mau bagaimana mereka yang berdatangan kesini,” bebernya.

Pelaksaan ini sesuai dengan intruksi Presiden Joko Widodo yakni program  vaksin agar terciptanya kekebalan kelompok (herd immunity). (sr)

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.