Kuota Haji 2017 Ditambah, Daftar Tunggu di PPU Masih 20 Tahun

by -218 Views

BERITAPENAJAM.Net-Penambahan kuota haji 2017 di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), dari 95 menjadi 129  disambut gembira umat Islam di PPU. Meski begitu, hal itu tidak terlalu berpengaruh signifikan kepada daftar haji tunggu di PPU yang rata-rata mencapai 20 tahun.

“Kuota PPU sebelumnya hanya 95 kemudian pengembalian normalnya menjadi 120 dan mendapat tambahan 9 satu diantaranya pendamping dari pemerintah,” terang Kepala Seksi (Kasi) Penyelenggara Haji dan Umroh Kementrian Agama (Kemenag) PPU H Usep Suciadi, Kamis (6/4/2017).

Penambahan itu, menurutnya tak terlalu berpengaruh terhadap daftar tunggu haji di PPU. “Daftar tunggu itu sekitar 20 sampai 21 tahun, kalau dirata-ratakan sekitar 20 tahun untuk daftar tunggunya,”  ujarnya Usep.

Adanya penambahan kuota jamaah haji di PPU dikarenakan tahun ini kuota Nasional mendapat tambahan sebanyak 10.000 dari Kerajaan Arab Saudi.

Calon jemaah haji yang akan diberangkatkan tahun ini, kata Usep, warga yang masuk daftar tunggu pada tahun 2009.”Jadi tahun ini pendaftar 2009 akan diberangkatkan,” imbuhnya.

Untuk warga PPU saat ini yang masuk daftar tunggu sebanyak 2.374 orang, dan akan mendapat giliran selama 20 tahun.(Toy/Nit)

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.