Kapolres PPU Mengikuti Simulasi Penanggulangan Bencana

by -131 Views

BERITAPENAJAM.Net– Guna mencegah dan antisipasi terjadinya bencana Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) Kodim 0913 Penajam Paser Utara (PPU) Jum’at (31/08/2018) bersama tim gabungan menggelar Simulasi Penanggulangan Bencana Karhutla PPU.

Kegiatan latihan ini bertemakan “Kodim melaksanakan tugas bantuan kepada Pemerintah Daerah dalam rangka menanggulangi terjadinya Bencana Kebakaran Lahan/Hutan di Wilayah”, dilaksanakan  selama tiga hari ini. Dalam simulasi pemadaman Karhutla kita ingin menguji Standar Operasional Prosedur (SOP), kemudian melihat peralatan yang digunakan seperti apa dan bagaimana sumberdaya manusia kita.

Penanganan Karhutla merupakan tanggung jawab semua pihak, dan gelar simulasi ini menetapkan status siaga terhadap Karhutla. Termasuk langkah antisipasi yang cepat dalam menangani bencana kebakaran yang bisa saja terjadi.

Kapolres Penajam Paser Utara AKBP Sabil Umar mengatakan  “Kegiatan simulasi ini cukup meyakinkan, baik dari sisi kesiapsiagaan PB Karhutla, Pemerintah Daerah dan sebagainya. Utamakan pencegahan, karena penindakan ditiap kondisi lapangan berbeda, dan dengan penanganan berbeda pula,”pesannya. (HmsPolres/Bp01)

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.