Kapolres PPU Bersama Forkopimda Laksanakan Apel Siap Siaga Bencana

by -207 Views

BERITAPENAJAM.Net.- Senin (13/1/2020) pukul 08.00 Wita bertempat di Halaman Polres Penajam telah dilaksanakan Apel Kesiapsiagaan Tanggap Bencana Tahun 2020 diwilayah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU).  Apel tersebut dipimpin langsung oleh Bupati PPU abdul Gafur Mas’ud.

Dalam sambutannya Bupati PPU menyampaikan, PPU masih banyak memiliki kelemahan dalam sektor peyelanggaraan penanggulangan bencana, maka dari itu perlu adanya tindakan mengidentifikasi, menganalisis dan mengambil tindakan pengamanan bencana, sehinga dapat mengurangi tingkat resiko suatu bencana,

“dengan semakin menungkatnya intensitas bencana dan keragamannya maka upaya penanggulanagan bencana diwilayah kabupaten PPU perlu ditangani secara komprehensif, multi-sektoral terpadu dan terkoordinasi. ” ucapnya saat memimpin apel.

Lanjut, dalam melakukan penanggulagan bencana perlu adanya rasa kepedulian dan keikutsertaan yang aktif deri lembaga pemerintahan, dan stake   holder terkait dan beberapa element masyarakat, dengan kata lain perlu rasa kepedulian akan sesama dalam mengantisipasi bencana,

“ meskipun telah terbentuk Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), kami menyadari BPBD tidak dapat bekerja sendiri dalam penanggulangan bencana perlu keikut sertaan aktif dari polri, TNI, Intansi terkait serta warga masyarakat yang menunjang dalam penanggulangan bencana dengan peran dan fungsinya masing masing.

Adapun hadir dalam apel kesiapan siaga penanggulangan Bencana, Kapolres PPU AKBP M Dharma Nugraha S, SIK., Dandim 0913/PPULetkol Inf Mahmud, SIP., Kajari PPU Darfiah, SH, MH Ketua DPRD PPU Jhon Kennedy, Sos., Sekda (Sekeretaris Daerah) Drs Tohar, MM., Wakapolres PPU Kompol Budi Heryawan, S.Sos., pasi Ops Kodim 0913/PPU Kapten M Sujono, Para Kabag, Kasat, Kasi dan Perwira Polres PPU, para DanramilKOdim 0913/PPU, para Camat dan Lurah hingga Kades dan peserta apel lainya . (bp1/edz)

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.