Ini Alasan Pasar Induk Sepi

by -193 Views

BERITAPENAJAM.Net-Pasar induk Penajam Paser Utara (PPU) kilometer empat, saat ini mengalami kendala di kalangangan penjual. Dikarenakan posisi pasar yang jauh keberadaannya, sehingga pengunjung/pembeli memikir dua kali untuk berkunjung ke pasar induk tersebut untuk berbelanja kebutuhan karena masalah biaya menggunakan angkutan umum.

Saat team Beritapenajam.Net menemui Amin salah satu penjual aneka plastik di pasar tersebut. Dia mengungkapkan, terkait sepinya pengunjung di pasar tersebut. “Wah, masih sepi mas karena letaknya itu jauh dari jalan raya terus penduduk Kelurahan Nenang kan masih sedikit, beda sama penduduk di Kelurahan Penajam yang banyak,” ungkapnya.

Terkait kondisi pasar yang saat ini sepi pengunjung, Amin juga mengungkapkan, itu juga di sebabkan karena adanya pasar liar di daerah lain.

Dirinya mengungkapakan perbedaan pendapatan dari pasar sebelumnya dengan pasar yang saat ini, hingga Rp 800 ribu. “Bedanya itu seperempat sama pasar yang dulu itu, yang biasanya bisa dapat Rp 1 juta sehari, disini itu cuman bisa dapat Rp 200 ribu.” ungkapnya (14/10/16).

Para penjual di Pasar Induk beberapa waktu lalu sudah pernah melakukan demo di Kantor Pemkab terkait kondisi pasar. Dan hingga saat ini pemerintah belum memberikan solusi untuk masalah ini. Amin berharap, pemerintah bisa membuat acara di pasar tersebut. Sehingga bisa mengundang pengunjung untuk datang di pasar induk.(rhn)

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.