Dorong Minat Baca, Perpustakaan Keliling PPU Jangkau 85 Titik

by -422 Views
Kepala Dispusip PPU, Muhammad Yusuf Basra, mengungkapkan bahwa mobil perpustakaan keliling yang telah beroperasi sejak 2016 mampu menjangkau hingga 85 titik sasaran.

BERITAPENAJAM, – Dinas Perpustakaan dan Arsip (Dispusip) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) terus berupaya meningkatkan minat baca masyarakat dengan menghadirkan layanan perpustakaan keliling.

Saat ini, Dispusip PPU memiliki satu unit mobil perpustakaan keliling dan satu unit motor yang digunakan untuk menjangkau berbagai wilayah di empat kecamatan.

Kepala Dispusip PPU, Muhammad Yusuf Basra, mengungkapkan bahwa mobil perpustakaan keliling yang telah beroperasi sejak 2016 mampu menjangkau hingga 85 titik sasaran.

Layanan ini beroperasi dua kali dalam sepekan dengan target utama sekolah-sekolah, mulai dari tingkat SD, SMP, hingga pesantren.

“Satu unit mobil ini dapat membawa sekitar 500 eksemplar buku yang akan terus diperbarui agar pembaca tidak bosan. Buku yang disediakan juga disesuaikan dengan target pembaca,” kata Yusuf Basra, Senin (03/03/2025).

“Misalnya, jika berkunjung ke sekolah, maka yang disediakan adalah buku pendidikan dan pengetahuan. Jika bertemu pedagang, maka akan disiapkan buku terkait perdagangan,” tambahnya.

Selain mobil, Dispusip PPU juga menerima hibah satu unit motor perpustakaan keliling dari Perpustakaan Nasional pada akhir 2024.

Motor ini berkapasitas 250 eksemplar buku dan untuk sementara akan difokuskan di wilayah Kecamatan Penajam.

Menurut Yusuf Basra, sekitar 70 persen sasaran perpustakaan keliling adalah pelajar, sementara 30 persen lainnya ditujukan untuk masyarakat umum.

“Yang kita laksanakan ini bertujuan untuk meningkatkan minat baca di kalangan pelajar maupun masyarakat luas, dengan harapan dapat mendorong budaya literasi di daerah kita,” pungkasnya. (Sam/Bp2/ADV)

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.