Pemkab PPU Perpanjang Libur Sekolah Sepekan Lagi

by -185 Views

BERITAPENAJAM.Net- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Penajam Paser Utara (PPU) akhirnya mengambil kebijakan untuk memperpanjang masa libur atau belajar di rumah bagi anak sekolah. Hal itu dilakukan lantaran situasi wabah penyakit virus Corona atau Covid-19 belum membaik.

Bupati PPU Abdul Gafur Mas’ud mengatakan,karena kondisi yang disebabkan oleh wabah Virus Corona belum membaik, pihaknya menambah masa libur atau belajar dirumah bagi anak sekolah selama sepekan mendatang, yang sebelumnya juga telah meliburkan kegiatan belajar mengajar selama satu minggu. Hingga total libur sekolah sampai minggu depan menjadi dua minggu, “ ya memang kita perpanjang, libur sekolah ini” tuturnya saat ditemui usai memimpin rapat penanganan dan pencegahan virus Covid-19 kemaren, Jum’at (20/3/2020).

Lanjut bupati PPU menegaskan, libur sekolah tersebut bukan berarti anak-anak tidak melakukan kegiatan belajar, hanya saja kegiatan tersebut dilakukan dirumah, “ Untuk anak-anak ingat tidak libur sekolah, cuman anak-anak itu belajar dirumah,”ucap orang nomor satu di PPU Sabtu, (21/03/2020)

Dan dirinya mengimbau, bagi orang tua yang memiliki anak yang masih dalam proses belajar, diminta untuk selalu mengawasi setiap aktifitas anak, agar sang anak tidak berpergian untuk sementara waktu, hal tersebut guna menghindari terjangkitnya wabah penyakit virus Corona terhadap anak tersebut,

“Bagi orang tua yang memiliki anak yang masih belajar tolong diawasi anaknya. jangan sampai malah keluar-keluar dia membawa lagi sesuatu yang tidak diinginkan.” tutup bupati yang akrab disapa AGM. (edz)

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.