KPU PPU Laksanakan Sosialisasi Pemeriksaan Kesehatan Balon Bupati dan Wakil Bupati

by -256 Views

BERITAPENAJAM.Net- Komisi Pemilihan Umum Penajam Paser Utara (PPU) melaksanakan kegiatan Sosialisasi Pemeriksaan Kesehatan Bakal Calon Pasangan Bupati dan Wakil Bupati dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Penajam Paser Utara Tahun 2018. Minggu (7/1/2018)

Kegiatan Sosialisasi ini dibuka secara langsung oleh Ketua Kpu Ppu, Feri Mei Efendi dan dihadiri oleh 14 Parpol, Panwaslu Ppu, dan Badan Kesbangpol Ppu.

Sosialisasi ini diisi oleh empat narasumber yaitu Ikatan Dokter Indonesia Wilayah Kaltim, Badan Narkotika Nasional Prov Kaltim, Himpunan Psikologi Indonesia Wilayah Kaltim, dan Ikatan Dokter Indonesia Kab. PPU.

kegiatan ini juga diisi dengan penandatangan perjanjian kerjasama antara Komisi Pemilihan Umum PPU dengan Ikatan Dokter Indonesia Wilayah Kaltim, Badan Narkotika Nasional Prov. Kaltim dan Himpunan Psikologi Indonesia Wilayah Kaltim.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua KPU mengungkapkan bahwa, para calon yang telah mendaftarakan akan melakukan tes kesehatan di Kota Samarinda, pasalnya Rumah Sakit yang berstatus tipe A terdapat di Kota Samarinda. “InssyAllah pemerikasaan akan kita lakukan di RSUD AW Sjahranie,”ungkapnya saat ditemu usai acara tersebut.(qla/bp1).

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.