Kapolres PPU Ingatkan Warga Jauhi Narkoba

by -122 Views

BERITAPENAJAM.Net – Kapolres Penajam Paser Utara (PPU) Mengimbau kepada masyarakat untuk lebih memperhatikan keluarganya, karena beberapa bulan terakhir, Kepolisian Penajam telah berhasil mengamakan beberapa pelaku yang tertangkap tangan memiliki narkoba, AKBP Teddy Ristiawan meminta agar masyarakat waspada terkait narkoba, karena barang haram tersebut bisa membuat kita sebagai budanya, cara apapun bisa dilakukan untuk mendapatkan barang tesebut tak terkecuali adalah mencuri, menjual barang-barang berhaga maupun sebagainya.

“Kepada masyarakat untuk lebih waspada terkait narkoba, karena obat terlarang itu bisa membuat sistem sel- sel saraf rusak, beberapa pekan terakhir anggota kami telah menangkap pelaku yang memiliki barang tersebut,” ungkapnya, Sabtu, (20/05/2017).

Tambahnya, Teddy juga meminta kepada orang tua untuk lebih memperhatikan dan mengawasi pergerakan anak-anak terutama bagi pelajar, karena beberapa kasus di daerah lain narkoba telah merambat kepeda pelajar, jangan sampai para pemuda yang merupakan generasi penerus bangsa terlibat dalam lingkungan yang dapat merusak masa depannya.(W11/Nit)

 

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.