Balap Liar di PPU Perlu Dihentikan

by -143 Views

BERITAPENAJAM.Net– Balapan liar tengah malam yang sering terjadi di jalur dua jalan provinsi kilometer 18 Kelurahan Petung, Kecamatan Penajam Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) patut mendapat perhatian kepolisian. Bukan tanpa alasan, suara knalpot yang bising sangat mengganggu kenyamanan warga ketika sedang beristirahat. Tak hanya itu, aksi balap liar juga sangat mengganggu aktivitas pengendara lainnya. Karena nyawa pengendara lain juga terancam. Senggolan sedikit pasti terjadi kecelakaan akibat kencangnya motor yang dipacu oknum-oknum tak bertanggungjawab ini.

Menyikapi hal tersebut, Kasat Lantas Polres PPU IPTU Hari Purnomo mengatakan bahwa anggota Satlantas kerap mengadakan patroli penertiban di area tersebut terhadap pelaku yang  melakukan aksi balap liar. “Untuk melakukan penindakan dibutuhkan banyak personel dan tak kadang para pelaku balap liar lebih dahulu melarikan diri jika mengetahu kedatangan polisi,”ujarnya.

Hari Purnomo juga mengatakan bahwa apabila terjadi aksi balap liar di mana saja silahkan lapor ke kepolisian melalui bhabinkabtimas atau dengan aplikasi GoResppu. “Kami mengimbau kepada warga masyarakat PPU jika terjadi aksi balap liar dimana saja atau ada tindakan kriminal silahkan melapor ke bhabinkabtimas atau lewat aplikasi Goresppu yang tersedia Handphone android anda. Saya sangat mengapresiasi laporan dari masyarakat, jika ada pasti kami tindak lanjuti,”pungkasnya. (Pad/Nit)

 

Leave a Reply

No More Posts Available.

No more pages to load.